Tag

ride for peace

Browsing

Kang JJ Selesaikan Ride For Peace, 420.000Km.

obrol bareng JJ-0084

Akhirnya 420.000 Km berhasil di tuntaskan lelaki asal Bandung ini. Jeffrey Polnaja atau yang terkenal dengan panggilan Kang JJ ini berada ditengah tengah puluhan bikers dari berbagai jenis. Mulai dari motorsport hingga motor classic, dalam acara bertajuk Obral Obrol Bersama Kang JJ. Acara yang berlokasi di Soulkitchen dimulai jam 8 malam, dengan dipandu MC kondang Jhody Bejo dari AHOOY GEBOOY. Kang JJ datang dengan tampilan rapi berkostum kemeja hitam Ride For Peace, sangat beda sekali dengan tampilan 7 tahun belakangan, yang biasanya berkostum riding gear lengkap dengan boots dan helm nya.

obrol bareng JJ-0048

Obral Obrol ini diawali dengan berbincang singkat bersama Edi Sudarmadi, bagaimana perjalannya mengikuti Kembara Suci. Sedikit info, Kembara Suci adalah perjalanan bermotor menunaikan umroh yang di mulai dari Malaysia. Lucunya, Bang Edi dan Kang JJ ini belum pernah bertemu sebelumnya, mereka hanya berkomunikasi via internet. Hingga suatu saat JJ mengirimkan Pesan singkat menginfokan bahwa ia akan mengadakan acara di jakarta, lalu Rescheduling beberapa acara dan walaaaaa Bang Edi hadir.

obrol bareng JJ-0050

Selanjutnya, saatnya Bang Gareng yang sedikit bercerita tentang dahsyatnya turing di Afrika Selatan. Jalan 120Kpj, jatuh di jalanan gravel, menjadi orang yang paling kecil secara fisik dari para peserta lain. Diakhiri dengan memutar video perjalannnya, Videonya ada di bawah sini.

Acara intinya tiba, Obral Obrol bersama Kang JJ. Ia menceritakan mengapa melakukan perjalanan ini, awal tahun 2000an saat anaknya yang berUmur 10 tahun meminta Ia untuk melakukan sesuatu untuk mendamaikan dunia. Ia terkejut, anak umur 10 tahun kok udah ngerti soal perdamaian. Lalu ia melakukan perjalanan keliling dunia ini untuk memperkenalkan Indonesia dan membawa pesan perdamaian kepada siapa saja yang ia temui selama perjalanan.

obrol bareng JJ-0116

Gw pun memberi pertanyaan soal hilangnya motor kang JJ di Belanda, dan itu bukan akhir dari segalanya. Hal yang ga mudah untuk kang JJ merelakan sahabat sejatinya sejak Kilometer pertama meninggalkan tanah air tapi “Hanya Sang Pencipta lah yang bisa mengakhiri perjalanan ini” Ujar kang JJ. Ia juga menceritakan bagaimana cara membawa motor di gurun,pemilihan ban selama perjalanan, dan bagimana menghilangkan Home Sick. We had a great time with Him.

obrol bareng JJ-0094

Hampir 2 jam, ga cukup nampaknya, tapi ya waktu jua lah yang memisahkan kita. Selamat Kang JJ sudah menyebarkan energi positif ke seluruh penjuru dunia, dan pastinya mengenalkan Indonesia dengan bukti nyata bahwa orang Indonesia itu Cinta Damai.

obrol bareng JJ-0160

obrol bareng JJ-0172

THE ROAD MAY END, BUT NOT OUR SPIRIT  OF ADVENTURE, BROTHERHOOD, AND PEACE

– JEFFREY POLNAJA –

Sebenernya masih rada sureal ketemu dengan Kang JJ, karena dari tahun 2007 gw sudah mengagumi perjalanan ini, sampai di tahun 2011 kita bisa bertemu dan sekarang bertemu kembali.

FOTO 2011

FOTO 2015

Semoga Bermanfaat.

Motor hilang, kang JJ tetap lanjutkan RIDE FOR PEACE

Kaget setelah terima bbm dari teman yang mengatakan “motornya jj hilang di eropa” perjalanan yang baru di mulai mei ini setelah beristirahat 2 tahun. Awalnya sempet bertanya gimana kronologisnya, dan ternyat motornya benar benar hilang setelah liat status facebooknya.

HARI YG PENUH DUKA…

BMW R1150 GS Adventure kesayangan, hilang dari tempat parkir dekat Kantor Polisi Lijnbaansgracht Distric 1, Amsterdam, yang berdekatan dengan hotel BackStage tempat menginap…

Walau motor hilang, perjalanan Ride For Peace tidak akan terhenti…

Mudah2an motor bisa segera ditemukan… — di Amsterdam.

Di perjalanan sebelumnya kang jj pun sering menemukan bermacam masalah, mulai di tabrak sampai hancur motornya, di rampok, dan di tembaki dari jauh. Namun kali ini masalah yang tak terduga datang, motor yang mana dalam perjalanan melintasi bumi ini menjadi kaki dari kang jj hilang di curi. Rencananya perjalanan ini akan di teruskan ke amerika, canada, australia, dan masuk kembali ke indonesia, dan finish di bali.  Penulis hanya bisa mendoakan semoga tuhan memberikan jalan penyelesaian yang terbaik bagi kang JJ. Masih teringat kata kata beliau saat bertemu di delta fm  yang di kutip dari lagu hotel california yang di populerkan oleh eagles “there’s gonna be heaven or there’s gonna be hell”.

Setiap jengkal dari proses perjalanan pasti memiliki kisahnya sendiri. Terus jalan kang : D